Rabu, 16 November 2016

Yuk Berhijrah!

Sumber gambar: Google image http://diarynyamuslimah.blogspot.co.id/2013/12/yuk-hijrah.html
YUK BERHIJRAH!

Satu hal yang selalu kita lakukan harusnya berakhir dengan perbaikan. Tentu kita tidak menghendaki hal yang buruk terjadi lagi pada apa yang kita lakukan bukan?

Berhijrah adalah suatu perpindahan dimana kita tidak akan mengulangi perbuatan atau sesuatu yang buruk, untuk menjadi lebih baik lagi.
Untuk perempuan khususnya, kata “hijrah” mungkin sudah pernah didengar. Berhijrah atau berpindah dari yang awalnya tidak tahu apa-apa, menjadi sesuatu yang mulai didasari dengan ilmu dan iman.
Berhijrah tentang perbuatan. Baik itu berhijrah gaya berpakaian, gaya bicara, maupun perbuatan atau tingkah laku.
Tentunya setiap orang menghendaki apa yang terbaik untuk dirinya dan apa yang selalu akan baik untuk dirinya sendiri. beruntunglah bagii kita yang sudah berhijrah dalam hal yang lebih baik.
Berhijrah mengenai gaya pakaian. Yang dulunya tidak memakai hijab, sekarang sudah mulai berhijab. Yang dulunya “Cuma berhijab”, sekarang sudah berhijab dengan syar’i atau sesuai dengan ajaran islam. Yang dulunya berhijab tetapi masih memakai jeans atau celana ketat, sekarang sudah berganti memakai rok dan baju longgar. Yang dulunya lepas pasang, sekarang sudah menjadi istiqomah.
Begitulah siklus kehidupan. Semakin kita menguasai ilmu pengetahuan dan ilmu agama, semakin kita akan berusaha mengejar kebaikan untuk diri kita sendiri. dalam hal berpakaian, berbicara maupun bertingkah laku.
Mulanya mungkin ada diantara kita yang berhijrah, selalu menjadi bahan cemoohan atau sindiran orang lain. kita hanya perlu berpositif thinking kepada mereka. mungkin mereka “terkejut” dengan perubahan dalam diri kita.
Untuk mengatasinya cukup dibalas dengan senyuman manis dan doakan didalam hati, semoga mereka yang mencemooh akan berhijrah juga secepetnya seperti kita.
Terkadang orang yang selalu berkomentar negatif dengan kita adalah orang yang tak pernah mem-posisikan dirinya untuk menjadi kita. mereka hanya bisa berkomentar tanpa tahu apa yang kita rasakan dan apa yang kita fikirkan.
Tenang kawan, mereka hanya belum melewati masa hijrah tersebut. Nanti suatu saat mereka akan segera sampai pada masa hijrahnya sendiri. semua ini hanya masalah waktu. Karena Allah selalu menghendaki yang terbaik untuk hambanya yang ingin merubah diri menjadi baik.

Berhijrah itu mudah, istiqomah yang susah
Memang mudah sekali untuk berubah. Berubah kearah yang baik dengan tiba-tiba. Tapi yang membuat itu terasa sulit adalah mempertahankan apa yang telah kita rubah.
Kondisi manusia tidak selamanya stabil. Kondisi keimanan kita juga kadang berubah-ubah, naik dan turun. Tentunya dengan kondisi yang tidak stabil inilah bagaimana kita diuji oleh Allah untuk mempertahankan hijrah kita.
Istiqomah dalam hal berpakaian. Istiqomah dalam berhijab syar’i. Istiqomah dalam menjaga perkataan dan perbuatan. Tentu bukanlah hal yang mudah. Tetapi kita harus mencoba untuk selalu istiqomah dalam menjaga perubahan kita.
Bengkulu, 15 November 2016

Kamis, 28 Juli 2016

Cara Terkenal Di Kampus

Sumber gambar: Google Image http://noteinggita.blogspot.co.id/2015/06/hows-today-menjadi-berbeda.html
Hallo mahasiswa baru! Ciee yang sekarang udah menyandang gelar “MAHASISWA”. Setelah sekian lama galau gara-gara pilih-pilih tempat kuliah. Dan akhirnya kalian resmi berada di satu tempat yang memang pilihan kalian.
Menjadi mahasiswa adalah keinginan semua orang. Karena di tahap ini akan menentukan masa depan kita akan seperti apa nantinya. Maka dari itu, tentunya mahasiswa harus bisa berfikir dewasa. Gak ada lagi ya yang ngambek-ngambekan sama emak gara-gara gak dikasih duit jajan, hahah.
Mahasiswa bukan berarti melulu soal belajar, belajar dan belajar. Kita bisa menggali asa atau kemampuan yang lain yang ada didalam diri kita. Yah meskipun namanya mahasiswa tugasnya belajar, tapi gak ada salahnya kalo sambil menyelam minum air ya kan?
Kita kuliah empat tahun loh, dan itu lumayan lama. Masa hidupmu cuman dihabiskan untuk belajar? Isn’t that boring? *CKIIW. Kita bisa gunakan waktu untuk hal lain, mengarungi kehidupan dengan pengalaman yang tak pernah terbayangkan sebelumnya.
Antara mahasiswa satu dengan yang lainnya sudah pasti berbeda. Oh iya, kalian mesti baca dulu Tipe-tipe Mahasiswa yang akan kalian temukan di kampus (http://alfhasari.blogspot.co.id/2015/11/tipe-tipe-mahasiswa.html ). Pernah gak sih kalian melihat ada beberapa orang yang dikenal oleh banyak orang. Dikenal baik dong tentunya. Nah gimana kalo kamu yang dikenal oleh seluruh masyarakat kampus. Wah luar biasa bukan, kan enak tuh kalo tiap hari jalan ada yang nyapa. Dan dimanapun kalian berada, kalian selalu punya teman.
Berikut saya bagikan sedikit hal-hal penting jika kalian mau dikenal baik oleh semua orang di kampus.
1.   Menjadi berbeda
Dare to be different. Ya, mau darimanapun kamu, jurusan apapun kamu. Perbedaan adalah hal yang paling mudah untuk dikenal oleh banyak orang. Saya ingat kata-kata dari bang Raditya Dika disuatu pertemuan yang saya tonton di Youtube. Ada salah seorang yang bertanya kepadanya, kenapa buku yang ditulis oleh Raditya Dika semuanya berjudul aneh. Seperti Kambing Jantan, Manusia Setengah Salmon, Cinta Brontosaurus. Mungkin kita juga bertanya-tanya kenapa. Bang Radit menjawab bahwa, kalo kita cuma jadi penulis dan menghasilkan buku terus kemudian best seller, itu udah BIASA. Semua orang pasti bisa. Tapi bagaimana saat orang lain sudah menganggap itu BIASA. Kita yang membuat perbedaan agar tidak dianggap BIASA. dengan cara apa? Yah bang Radit membuat judulnya dengan nama setengah binatang. Dan itulah PERBEDAAN. Perbedaan dapat mengalahkan segala yang dianggap biasa. So, kalo kalian mau dikenal banyak orang, intinya cuma satu JADILAH BERBEDA!

2.   Skill bukan hal yang paling penting
Kemampuan memang dibutuhkan, tapi bukan berarti ini adalah syarat mutlak untuk dikenal banyak orang. Jika ada orang yang bilang bahwa skill itu penting sekali dalam apapun, dan itu SALAH. Kemampuan bisa diasah dan dipelajari. Seiring dengan berjalannya waktu, dengan bertambahnya pengalaman. Sedikit demi sedikit otomatis kemampuan kita akan bertambah juga.

3.   Kemauan
Yah, untuk apa punya kemampuan hebat jika sama sekali tidak ada kemauan. NIAT itu adalah yang paling penting. Kemauan untuk belajar, menambah pengalaman dan juga kemampuan. Percayalah bahwa semua orang menyukai orang yang mudah gerak. Maksudnya, yah percuma kalo kita punya kemampuan, tapi saat orang lain menyuruh melakukan sesuatu kita malas gerak. Yah percuma juga. Kita malah akan di cap sebagai orang yang malas.

4.   Aktif organisasi
Yah jalan lain agar bisa dikenal banyak orang adalah dengan aktif berorganisasi. Ingat ya AKTIF, bukan cuma ikut-ikut doang. Dengan aktif terlibat dalam keorganisasian, melakukan kegiatan kesana kemari. Kalian akan mudah dikenal banyak orang. Syaratnya kembali lagi ke nomor 3, kemauan terlebih dahulu, kemampuan mah ngikut aja.

5.   Ramah-tamah
Hal terakhir yang harus ada didalam diri kalian adalah BAIK KEPADA SEMUA ORANG. Dan syaratnya adalah tanpa pamrih. Jangan baik hanya didepan dan karena sesuatu yang kita incar, BIG NO! Percayalah jika jalan yang kita tempuh hanya untuk “ada maunya”, hasilnya gak bakalan maksimal. So, ramahlah kepada semua orang. Usahakan untuk selalu menebar senyum, menyapa terlebih dahulu, dan berbuat baiklah selalu dimanapun.

Nah itulah 5 hal yang harus kita ketahui terlebih dahulu jika kita ingin dikenal banyak orang. Tapi bukan berarti tujuan kita berkuliah hanya untuk menjadi orang yang terkenal. Selain berprestasi di bidang akademik, kita juga bisa mengasah kemampuan maupun keterampilan kita di kampus. Karena kampus merupakan ladang mencari jati diri. Jadi, manfaatkanlah tempat kalian berkuliah dengan sebaik-baiknya.
Menjadi berbeda dan mengikuti organisasi bukan berarti kita mencari nama agar dikenal banyak orang. Sekali lagi, luruskanlah niat untuk mengasah kemampuan dan keterampilan. Urusan dikenal atau tidaknya itu tergantung dengan kita. jika kita baik, insyaAllah akan dikenal baik oleh semua orang. Dan jika kita bermaksud tidak baik dengan memanfaatkan ke-terkenal-an itu, yah siap-siap aja di cap orang lain sebagai sesuatu yang buruk.
Alright teman-teman sekalian. Itu tadi hal-hal yang dapat saya bagikan kepada kita semua. Semoga bermanfaat, dan ingat “Hiduplah untuk bermanfaat bagi sesama”. Terimakasih sudah membaca postingan saya. Salam Imajinasi dari Sang Pemimpi. See you!
Empat Lawang, 28 Juli 2016. 11:49 a.m


Penulis bisa ditemukan di:
Facebook/Fanpage : Blog Sang Pemimpi
Twitter : @alfha_sari4

Line & Instagram : alfhasari

Kamis, 21 Juli 2016

Perjalanan Waktu

Sumber gambar: Google image
Berbicara tentang perjalanan, sudah pasti menyenangkan. Apalagi kalo kita bisa melewati perjalanan waktu atau disebut time travel. Well, sebenernya Aku baru aja nonton Men In Black dari season 1 sampai 3. Jadi maklumlah kalau pikiranku agak terganggu dengan ini. Emm, ada yang percayakah dengan perjalanan waktu?
Apa sih perjalanan waktu?
Perjalanan waktu atau time travel, yaitu perjalanan dimana kita bisa pergi ke masa lalu ataupun masa depan. Asyikk kan? Lalu adakah? Jawabannya adalah ADA. Dimana? Di filmnya Doramenyon, hahah. Iya, doramenyon punya alat untuk pergi ke masa depan atau masa lalu. Jadi kalo mau kembali ke masa lalu, bisa tuh pinjam dulu alatnya si doramenyon. Lumayan kan memperbaiki masa lalu yang sempat tak sesuai dengan yang diinginkan, ciaaaa.
Tentang perjalanan waktu ini, yang aku tahu sih film yang sering membahas tentang time travel, Harry Potter, Doraemon, dan Men in Black 3. Satu lagi yang tambah membuat penasaran adalah di videonya Agung Hapsah tentang Paradox (time travel). Gara-gara diracuni segala hal tentang perjalanan waktu, aku jadi pengen bisa melakukannya. Yups siapa yang gak mau coba? Hahah.
Ngomong-ngomong tentang perjalanan, aku kemarin sempat  melakukan perjalanan bersama dengan temanku. Yah bisa diakatakan perjalanan waktu selama tiga hari dua malam,  dalam arti kata lain yaitu LIBURAN.
Yeeaa akhirnya bisa liburan bareng teman satu geng. Hahah. Meskipun cuman satu orang dari geng kami, masih tetap gokil kok. Yang lain kemana? Yang lain masih di sarang, gak disuruh induk keluar, hahah. Maklumlah yang selalu menjadi masalah bagi kami yaitu izin atau restu dari orang tua untuk bepergian. Dari dulu, dari SMP emang susah kalo mau pergi-pergi  mah. Anak mami yah emang gitu! *Iyain aja deh*
Oke jadi kami melakukan perjalanan waktu ke masa depan selama tiga hari dua malam kedepannya. Kami menggunakan alat untuk pergi ke suatu tempat dengan menggunakan mobil. Dengan hanya sekitar empat jam kami sudah sampai di Bengkulu. Yah, tempatku bersekolah. Karena sebelumnya aku berada di tempat orang tuaku.
Apa yang kami lakukan di masa depan itu? Sesampainya kami langsung saja pergi ke tempat wisata sejarah *ciailahh*. Kami ke View Tower, cari makan- foto foto- selfie dikit- cekrekk. Terus lanjut ke benteng Marlborough, nyari rujak- nyari udang- ngevlog dikit- ngevlog banyak- foto foto- ngalay dikit- pose banyak- guling guling- dan lain sebagainya. Karena udah sore dan si temen-yang-gak-mau-disebutkan-namanya-ini belum pernah ngeliat sunset. So kami langsung cuss melakukan perpindahan waktu menuju ke arah Pantai Panjang, Hahah. Seperti biasa kami berpose- foto foto- tulis nama dipantai (kayak gak pernah nemu pantai)- loncat loncat- jingkrak- main sepedaan- dan ngalay yang lainnya. Itulah kegiatan selama satu hari full yang cuma dilakukan berdua. Kebayang kan betapa romantisnya kami, hadeeh.
Satu hari full melakukan perjalanan, we felt  tired. Kami tidur nyenyak dan kesiangan. Padahal masih pagi sih. Tiba-tiba si temen-yang-gak-mau-disebutkan-namanya-ini menderita kelaparan. Aku yang biasanya gak pernah sarapan pagi jadi heran dan berkata “kok bisa sepagi ini udah laper aje?” yah namanya juga manusia gak ada yang sama. Aku masih strong dan bertahan walaupun belum makan. Dia udah merintih kelaparan dari tadi.
Akhirnya kami memutuskan untuk nyari makan dulu. Kali ini kami gak berdua lagi. Ada satu orang lagi yang ikut perjalanan waktu kami. Well dia datang dari masa lalu kami. Entah alat apa yang dia gunakan sehingga kami bisa bertemu disini. Sekarang kata ‘kami’ kini sudah menjadi ‘kita’. Kita bertiga sudah dari SD temenan. Sudah dari jaman ingusan, dari jaman masih tuduh-tuduhan nama orang tua, dari jaman masih ngambek gara-gara pensil dipatahin, kita selalu aja bertiga. Dan sekarang kita bertiga lagi melakukan perjalanan waktu ini.
Kita seharian berada di suatu tempat, namanya Wahana Surya. Salah satu tempat rekreasi yang ada di Bengkulu. (to Traveller, this place very recomended for you). Kita seperti biasa berfoto- pose alay- selfie dikit- ngevlog dikit- ngakak banyak. Kita juga main outbond, melakukan tantangan di ketinggian lebih kurang 5 meter (gak ngukur sih). Meluncur 100 meter dan sukses dibikin video. Ada yang hampir nyerah, ada yang udah capek tapi masih sok cool, dan ada yang tetap stay classy kayak aku.
Dan berakhir dengan berenang. Kita rencananya mau renang di waterboomnya. Tapi karena salah satu pihak ada yang gak tertarik. Kita move dari sana dan renang di kolam renang horizon *yaelah*. Kita sebelumnya beli waterproof dulu tuh, biar bisa foto kekinian itu loh yang foto dalam aer. Tapi pas dicoba, semua hape yang kita miliki low battery. Dan pas giliran aku yang mau foto, battery semuanya abis *boom*.
Akhirnya kita cuma bisa berenang doang. Ada yang sok-sok an semangat mau renang, tapi gak bisa berenang. Ada yang katanya bisa renang, tapi cuma gaya batu, hahah. Dan sebagian nafasku ketinggalan di kolam renang. Gara-gara lomba nahan nafas bareng mereka. hadeeeh.
Dan perjalanan kita berakhir dengan makan-makan dan gila-gilaan naik motor di tengah jalan. Well perjalanan waktu segera berakhir. Kita kembali lagi ke dunia nyata kita, dan menjalani kehidupan seperti semula.
Saat ini aku tiduran di depan laptop, mengetik semua cerita ini. Yang entah sampai saat ini aku masih belum yakin perjalanan itu nyata atau tidak. Mungkinkah aku melakukan perjalanan waktu. Sepertinya IYA!!!
***
Empat Lawang, 21 Juli 2016. 5:47 p.m

Terimakasih sudah membaca tulisanku yang gak jelas banget. Aku bikin video, so tunggu aja bukti perjalanan waktuku di Youtube. Secepat mungkin akan aku selesaikan! Salam Imajinasi dari Sang Pemimpi. See You next post!

Penulis bisa ditemukan di:
Facebook/ Fanpage : Blog Sang Pemimpi
Twitter : @alfha_sari4

Line & Instagram : alfhasari

Sabtu, 25 Juni 2016

Oleh-oleh IMM Award 2016



Kemeriahan acara. Sumber : Koleksi pribadi

Hallo! Berjumpa lagi bersama saya. Sekarang saya lagi gak mau ngeles, atau bahas masalah kenapa jarang ngeblog.
Emang banyak alesan sih! Hahah.
Saya mau bagi-bagi cerita yang saya peroleh sekitar sebulan yang lalu. Jadi ceritanya sebulan yang lalu saya diajak teman saya menjadi panitia dalam kegiatan.
Yah maklumlah, aktivis emang gitu!
Nama kegiatannya yaitu IMM Award 2016. Apa yang ada dibenak kalian saat membaca ‘Award’? yash! Penghargaan. Jadi kegiatan ini bertujuan untuk memberikan penghargaan kepada kader-kader IMM yang paling baik lah.
Gak tau IMM itu apa?
IMM itu adalah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah. Ini adalah suatu ikatan atau organisasi mahasiswa yang ada di kampusku. Dijamin deh kalo kalian kuliah di universitas Muhammadiyah, organisasi ini pasti ada.
Ada apa aja disana?
Nah, dalam kegiatan ini akan memberikan penghargaan kepada kader-kader IMM dalam bentuk nominasi.
Emang udah kayak acara AWARD yang di tipi-tipi!
Iya, disana ada beberapa nominasi seperti kader terbaik se-komisariat. Jadi komisariat itu kayak per-fakultas gitu. Ada juga kader terbaik se-kota Bengkulu. Nah ini cakupannya lebih luas lagi. Ada juga nominasi komisariat terbaik dan tefavorit, dan nominasi kader dengan pakaian terbaik.
Jadi acara IMM Award 2016 ini merupakan kegiatan pertama yang diadakan di Kota Bengkulu. Dan memang khusus ditujukan untuk memberikan penghargaan kepada kader-kader terbaik.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari. Satu hari dilaksanakan Debat PK se-Kota Bengkulu. Dan satu hari lagi adalah malam puncak penganugerahannya. Menurut saya, di malam puncak inilah yang paling istimewa dan luar biasa sekali. Semua kader IMM yang ada di Bengkulu hadir dengan penampilan yang terbaik dan luar biasa. Mereka sangat mengapresiasi sekali acara ini.
Tentunya dibalik acara yang megah ada campur tangan orang-orang yang luar biasa. Ada suka, sedih, tawa, tangis, bahagia, haru jadi satu didalamnya saat kita terlibat sebagai panitia yang menyukseskan acara tersebut.
Selama satu minggu sebelum kegiatan saya dan teman-teman panitia sudah sibuk mempersiapkan jalannya acara. Secara gitu kalo acara besar dan megah plus bergengsi, harus disiapkan dengan matang.
Alhamdulillah saya dipercayakan untuk mengurus masalah media. Dari mulai bikin desain pamflet, bosur, spanduk, sampai ke video nominator saya yang buat. Selama saya berkecimpung di organisasi dan banyak membuat kegiatan, tapi jujur ini adalah pengalaman pertama yang saya dapat. Saya dipercayakan penuh dengan skill saya dan bekeja memang dibidang saya. Dan disinilah saya memang dituntut untuk memang benar-benar action, bukan hanya teori semata.
Tentunya segala sesuatu yang kita lakukan pasti ada juga sesuatu yang dapat kita pelajari. Dari kesalahan bisa kita perbaiki lagi nantinya. Dari yang sudah baik bisa kita perbaiki lagi menjadi lebih baik. Dan lain-lainnya.
Gimana keseruan satu minggu sebelum acara?
Nah bagi kami yang ada dibelakang panggung, saat-saat keseruan memang terjadi sebelum dimulainya acara. Saya dan juga teman saya sudah mengantongi banyak sekali pengalaman lucu, bahagia, dan lainnya.
Dimulai dari hari pertama, dimana saya harus menulis beratus-ratus kop surat. Dimana saya harus menjalani sesi pemotretan bersama dengan peserta lainnya. Perlu diketahui selain jadi panitia, saya juga menjadi peserta, hahah. Dalam pemotretan, saya bertemu dengan seseorang yang mirip dengan salah satu youtuber. Menjalani pemotretan dari siang sampai sore hari. Sesudahnya saya belum langsung pulang. Masih banyak hal-hal yang harus diurus lagi.
Nulis beratus-ratus kop surat. Sumber: Koleksi Pribadi
Hari-hari selanjutnya masih dengan sekelumit urusan kecil namun vital. Dimana kami harus selalu pulang malam. Dimana kami harus manjat pagar kost-an. Dimana rok teman saya sobek gara-gara manjat pagar kost-an. Dimana saya menjadi peserta paling mewah, karena tiap hari di-antar jemput pake mobil kampus. Dimana saya jatuh cinta (skip). Dimana  kami kelaparan gara-gara gak dikasih makan sama yang punya acara. Dimana kami harus hujan-hujanan malam hari. Dimana kami harus jalan jauh mencari piala. Dimana kami setiap hari harus bolak-balik dari kampus 1 ke kampus 2. Dimana saya bolak-balik cari tanda-tangan pak Rektor. Dimana saya menjadi nyonya. Dimana kamar kost yang gak keurus, baju gak kecuci lagi.
Tiba hari terakhir dimana temen saya ngambek gak jelas gara-gara ngeluh capek. Padahal dia yang paling banyak tidur. Bilangnya “saya gak akan tidur malam ini”, dan beberapa menit kemudian dia yang paling adem tidur. Dimana saya harus begadang sampe jam 2 malam untuk nyelesein edit video. Dimana software edit video gratisan saya harus di download beberapa kali. Dimana kuota saya habis cuman gara-gara upload foto sama download software video. Dimana saya walaupun udah malem masih paling semangat diantara yang lain. Dimana yang punya acara menderita malaria dan harus beli obat. Dimana antara kami menjadi saling perhatian satu sama lain.
Dan disitulah letak kebahagiaan pengalaman yang sesungguhnya. Dimana sesudah acara berlangsung kami masih tetap menjalin persahabatan dan semakin erat. Dan pada akhirnya semua kesedihan, berubah menjadi sesuatu yang indah sekali untuk diceritakan.
Mungkin dibalik kesuksesan pasti akan ada saja yang tidak menyukai. Tapi itulah hidup, penonton memang selalu protes dengan apa yang dimainkan oleh pemeran utama. Intinya kita tetap bermain untuk menghibur penonton lainnya. Kita melakukan yang terbaik, bukan berusaha untuk memuaskan mereka yang membenci kita.
Mereka sibuk membenci, disitulah saat dimana kita harus sibuk juga menjadi lebih baik dari mereka. Kita tidak bisa menyuruh orang lain utuk menyukai kita. Namun berikanlah apa yang terbaik dan tidak mengecewakan orang lain.
Masih banyak lagi pengalaman yang lainnya. Agak random sih, masih belum puas ceritanya. Tapi bingung mau nulis apalagi. Mungkin ini aja dulu, makasih udah baca tulisanku yang ngejelimet, hahah.
See you next time, Salam Imajinasi dari Sang Pemimpi. bye-bye!
Empat Lawang, 25 Juni 2016. 9:57


Penulis bisa ditemukan di:
Facebook/ Fanpage : Blog Sang Pemimpi
Twitter : @alfha_sari4
Line & Instagram : alfhasari

Sabtu, 04 Juni 2016

Alasan Gak Ngeblog Lagi = Banyak Alesan!

Sumber gambar : Google image http://www.bagasblog.com/
Hay Assalamu’alaikum apa kabar semuanya?
Semoga kebaikan selalu mengiringi langkah kita. Alhamdulillah hari ini saya memaksakan diri untuk mulai menulis kembali. Setelah satu bulan ini saya benar-benar stuck ngeblog karena ada beberapa alasan yang sangat menyibukkan.
Alasan pertama, diawal saya gak ngeblog karena saya fokus menyelesaikan deadline naskah. Jadi kemarin berhubung deadline saya tinggal beberapa minggu, dan naskah saya masih jalan ditempat di bab pertama. So, saya fokus untuk menyelesaikannya daripada bom waktu saya meledak.
Gak kebayang kan kalo bom saya meledak, saya harus melaksanakan hukuman. Salah satu hukumannya adalah menjadi gembel dan bernyanyi keliling kampus. Dan hukuman itu saya sendiri yang buat.
Yah begitulah teman-teman, setiap saya membuat naskah. Saya harus membuat deadline beserta dengan hukumannya apabila deadline tersebut terlewat. Hukumannya tidak tanggung-tanggung lagi, harus yang ‘ter-‘ sedunia. Misalnya terburuk, terjelek, maupun ter#sadeest sedunia.
Baik itu adalah alasan pertama, alasan kedua kenapa saya gak ngeblog selama sebulan ini. Jadwal kuliah yang padat beserta dengan tugas-tugas yang kian hari kian beranak-pinak. Tugas itu sudah cukup membuat saya pusing dan cukup membuat saya sibuk.
Alasan ketiga, di minggu terakhir ini saya terlibat dalam kegiatan organisasi. Kegiatan yang menurut saya cukup besar dan ‘wah’, mendorong hati saya untuk harus menyukseskan acara tersebut. Kegiatan inilah yang cukup menyita waktu saya dan tidak menulis. Nanti akan saya ceritakan kronologisnya di lain post.
Alasan keempat, dengan semua kegiatan tersebut. Akhir-akhir ini saya mudah sekali kelelahan. Sesudah mengerjakan tugas, saya lebih memilih untuk tidur karena terlalu lelah. Dan alhasil saya tidak sempat menulis sama sekali. Karena saya lebih banyak tidur dan istirahat.
Mungkin itu adalah sebaian besar dari penyebab saya kenapa saya malas ngeblog lagi. Semoga sesudah ini tidak ada lagi yang menyibukkan saya. InsyaAllah saya akan menyempatkan untuk ngeblog meskipun tak serajin dulu. Yang terpenting adalah tidak membiarkan blog saya menjadi angker karena tak berpenghuni. Hahah.
Oh ya, bulan puasa tinggal menghitung hari lagi. Kita harus menghasilkan sesuatu yang bermanfaat selama bulan ramadhan ini. Ayo kita bikin target di bulan ramadhan. kalo teman-teman mau ngapain? Kalo saya sih pastinya ngeblog tentang serba-serbi ramadhan. Dan. . insyaAllah saya coba nge-youtube juga. Doain ya! Impian saya dari dulu biar bisa bikin video semoga tercapai. Aamiin.
Go go go. Selamat berpuasa teman-teman. Semoga Ramadhan tahun ini kita semua mendapatkan berkah, serta lebih bermanfaat untuk orang lain. Sampai jumpa di postingan selanjutnya.
Salam Imajinasi dari Sang Pemimpi. See you and babay!

Penulis bisa ditemukan di:
Facebook/ Fanpage : Blog Sang Pemimpi
Twitter : @alfha_sari4

Line & Instagram : alfhasari