Sabtu, 21 November 2020

Instagram, Sosmed Paling Friendly Di Semua Kalangan


Sosial media pada saat seperti sekarang sudah memiliki banyak sekali pengguna. Mulai dari anak-anak, remaja, sampai dewasa. Salah satunya Instagram. Rasanya segala kalangan dan segala umur sudah pasti memiliki sosial media yang satu ini. 

Bagaimana tidak, berjuta-juta akun telah terdaftar aktif di Instagram. Tak heran jika Instagram menjadi salah satu media sosial yang cukup mumpuni dan friendly di mata orang-orang. Lalu apa sih sebenarnya hal-hal yang membuat instagram menjadi pilihan sosial media paling friendly?

Tampilan visual

Ada kata-kata yang cukup familiar didengar yaitu “Manusia adalah makhluk visual”. Kata-kata ini sebenarnya diperuntukkan untuk “Laki-laki” yang menyukai visual dari “perempuan”. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa bukan cuman laki-laki, perempuan pun menyukai visual. Kalimat ini cukup mengandung arti benar karena tidak dipungkiri bahwa kita (manusia) lebih senang melihat hal-hal secara visual.

Tampilan di instagram yang mempresentasikan visual yang menarik dengan postingan foto maupun video membuat pengguna lebih nyaman dan tahan berlama-lama saat berselancar di media sosial ini. Saat membuka Instagram kala penat dengan aktivitas, kita sebagai pengguna tidak perlu untuk berpikir keras saat melihat timeline yang memang tujuannya untuk hiburan semata. Meskipun kadang instagram adalah media sosial yang cukup membuat kita boros kuota, tapi tetap saja banyak pengguna yang memakainya.

Fitur komplit

Setiap dari media sosial pasti memiliki fitur yang dikhususkan dengan tujuannya masing-masing. Layaknya SMS yang bertujuan untuk bertukar pesan, serta telepon yang bertujuan untuk menerima panggilan, Instagram juga memiliki fitur-fitur khusus namun sudah komplit alias lengkap.

Selain postingan yang berisi foto dan video, sekarang kita juga bisa melihat atau memposting film berdurasi panjang melalui IGTV. Kita juga bisa membagikan ativitas harian (daily activity) melalui story, chatting pribadi melalui Direct Message (DM), dan lain sebagainya.

Fitur yang cukup lengkap dalam satu aplikasi bernama Instagram. Pengguna bisa berkreasi dengan cara apapun melalui fitur-fitur yang sudah dimiliki.


Mudah digunakan


Meskipun memiliki banyak fitur yang terbilang cukup lengkap, tidak membuat si Instagram ini menjadi ribet dan susah digunakan. Cara registernya pun sama dengan aplikasi lain yang membutuhkan data seperti nama, tanggal, lahir, dan sebagainya. Kemudahan dalam memposting foto, video, story, maupun yang lainnya hanya dengan klik-klik saja.

Cukup easy to use kan?

Digunakan semua kalangan

Mulai dari ana-anak, remaja, maupun dewasa, banyak yang sudah mengenal baik aplikasi ini. Artinya, dengan satu aplikasi saja kita bisa terhubung dan berbagi dengan dunia dengan mudah. Namun tetap saja, meskipun mudah digunakan dan memiliki banyak fitur yang lengkap, jangan sampai kita salah dalam penggunaannya yang dapat merugikan diri kita sendiri ya.

Setia dari media sosial dibuat atau diciptakan berdasarkan fungsinya masing-masing. Namun pada intinya adalah media sosial digunakan untuk saling terhubung dengan banyak orang tidak hanya di satu tempat, namun seluruh dunia.

Kita bisa menjangkau dunia dengan hanya dari satu genggaman saja. Namun tetap harus diingat bagaimana kita harus bijak dalam penggunaannya. Buatlah dunia ada di genggaman kita. Jangan sampai dunia yang menjatuhkan kita.

Jumat, 18 September 2020

Akademisi, Ikutan Lomba Esai Nasional ini yuk!


Yang namanya akademisi, pasti gak jauh-jauh ya dengan yang namanya karya tulis, karya ilmiah, dan berbagai kegiatan tulis-menulis lainnya. Akademisi dan blogger sebenarnya ada persamaan nih, yaitu sama-sama harus/kudu/wajib bisa nulis. Bedanya kalau akademisi, kegiatan menulisnya yaitu menulis non-fiksi atau akademik, sedangkan seorang blogger bebas menulis baik fiksi maupun nonfiksi. 

Nah kali ini, aku mau sharing info tentang perlombaan keren buat akademisi kayak kamu!

LOMBA ESAI ONLINE NASIONAL BERHADIAH LAPTOP 


Perlombaan ini diselenggarakan oleh Jurusan Sosiologi Universitas Bengkulu (UNIB). Lomba Esai Nasional Online Tingkat Mahasiswa Tahun 2020 ini mengusung tema: Kontribusi Civitas Akademi dalam Upaya Penanggulangan Pandemi COVID 19.

Dengan sub tema sebagai berikut:
  • Kesehatan
  • Teknologi
  • Sosial Budaya
  • Hukum dan Politik
  • Lingkungan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
Adapun bagi teman-teman yang ingin mendaftar, formulir pendaftaran Esai Online Nasional bisa kamu lihat disini https://bit.ly/ESAIJURSOS2020

Ada juga Buku Panduan Esai Online Nasional https://bit.ly/BUKUPANDUANESAIJURSOS2020

Teman-teman pastinya jadi lebih bersemangat mengingat hadiah utama yang bisa kamu dapatkan yaitu Laptop. Gak usah khawatir, seluruh peserta yang mendaftar dan mengumpulkan karya juga akan mendapatkan E-sertifikat.

Untuk itu, buruan segera mendaftar. Kalo masih bingung dan mau tanya-tanya, bisa hubungi CP dibawah ini ya!

Contact Person:
Okta: (telp/WA 085268956151)
Sartika: (telp/WA 082282732998)
Annisa: (telp/WA 0822-2502-3383)

More Information:
FB: jurusan sosiologi UNIB
IG: @jurusansosiologiunib
YouTube: sosiologi FISIP UNIB
Email : lombaesaijursos@gmail.com

Selasa, 04 Februari 2020

Mandi Parfum Dengan Kesegaran Vitalis Body Wash

Siapa sih yang tidak ingin membuat badannya wangi sepanjang hari?

Terlebih jika seseorang yang banyak melakukan aktifitas setiap harinya seperti saya ini. Beraktifitas baik itu bekerja maupun melakukan hal-hal lainnya seringkali lupa dengan keadaan badan sendiri selama setengah hari atau lebih. Apakah masih wangi atau sudah mulai muncul bau-bau tak sedap akibat keringat? Hmmm.

Kayaknya kalau seharian diluar ruangan apalagi cuaca panas pasti lebih banyak mengeluarkan keringat. Aktifitas yang padat dan cukup menyibukkan membuat kita sering lupa memakai parfum. Untuk menjaga agar tetap harum yah dengan menyemprotkan parfum setiap saat. Karena meskipun kita memakai parfum, kadang mudah sekali wanginya habis karena tidak bertahan lama. Alhasil kita harus menyemprotkan parfum secara berulang-ulang.

Menjaga badan agar tidak bau bisa kita lakukan dengan mandi parfum. Loh gimana ceritanya mandi parfum? Parfum kita dicampurin air terus mandi? cepet habis dong parfumnya?

Vitalis Body Wash Serasa Mandi Parfum Setiap Hari

Jika biasanya kalau mandi dengan body wash biasa, kesegaran serta keharumannya tidak akan bisa bertahan lama. Namun ketika kita memakai Vitalis Body Wash, selain kesegarannya yang bertahan lama, wanginya pun semerbak ala parfum khas Vitalis.


Seperti yang kita tahu bahwa produk Vitalis dikenal dengan parfumnya yang semerbak harum. Nah kali ini Vitalis memiliki produk baru yaitu Vitalis Perfumed Moiturizing Body Wash. Body wash yang memiliki harum bagaikan parfum saat kita menggunakannya. Ketika Mandi Keharuman, baunya yang enak dan wangi serta tahan lama membuat kita nyaman dan percaya diri saat beraktifitas meskipun tanpa menggunakan parfum.

Tiga Varian Vitalis Perufmed Moiturizing Body Wash

Jika kamu mengira body wash dari Vitalis cuman ada satu varian dengan satu jenis keharuman saja, kamu salah. Vitalis body wash memiliki tiga varian yaitu, Soft Beauty, White Glow, dan Fresh Dazzle.


Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash varian Soft Beauty memiliki kemasan berwarna ungu yang berfungsi untuk melembaban kulit sekaligus menutrisi kulit agar terjaga kesehatannya. Body wash varian ini mengandung ekstrak alpukat serta vitamin E yang memang berguna banget buat kesehatan kulit agar kulit menjadi lembut, halus namun tetap bernutrisi.

Beda halnya jika kamu menginginkan hasil untuk mencerahkan kulit, kamu bisa memakai body wash dengan varian White Glow yang berwarna pink. Varian White Glow yang memang khusus untuk mencerahkan kulit ini mengandung ekstrak licorice dan susu.

Dan satu lagi, varian favoritku banget saat mandi parfum. Baunya yang harum dan lembut serta menyegarkan dalam varian Fresh Dazzle. Kandungan dalam varian Fresh Dazzle ini yaitu ekstrak Yuzu Orange dan green tea yang berguna untuk membangkitkan mood kita sepanjang hari agar tetap selalu harum, glamor dan menyegarkan.

Wangi Yang Tahan Lama

Ketiga varian dalam Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash ini merupakan terobosan baru dalam kolaborasi antara body wash dan sentuhan parfum yang semerbak dan menyegarkan. Meskipun memiliki sentuhan parfum, tidak akan membuat kulit kita menjadi kering. Vitalis Body Wash mengandung moiturizing dapat membuat kulit menjadi lebih lembut, bernutrisi, serta harum semerbak.


Wangi parfum dalam setiap varian juga memiliki harum yang berbeda-beda. Ketiganya masing-masing memiliki khas dan fungsi yang berbeda juga. Ketika saya mencoba ketiganya, saya lebih senang memakai varian Fresh Dazzle yang menyegarkan. Wangi ekstrak Yuzu Orange dan Ektrak Green Tea membuat harumnya lebih terasa lembut. Harum semerbak parfum yang segar membuat kita bersemangat dalam menjalani aktifitas seharian.

Selain itu, Vitalis Body Wash ini merupakan sabun kecantikan yang memiliki keharuman yang tahan cukup lama. Kulit juga terasa lebih lembut dan segar. Jadi kita tidak perlu menyemprotkan parfum terlalu sering untuk membuat badan kita lebih harum dan lembut. Dengan Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash, kita serasa mandi parfum setiap harinya.
This entry was posted in

Rabu, 22 Januari 2020

Kopi Bengkulu, Produk Yang Mendunia

kopi-bengkulu-produk-yang-mendunia
Kalau bicara daerah Sumatera, mayoritas masyarakat bekerja sebagai petani. Lahan yang subur dan luas, membuat berbagai daerah di pulau Sumatera terkenal dengan penghasilannya, seperti kopi, rempah-rempah, karet, dan lain sebagainya. Salah satunya daerah Bengkulu, Bengkulu merupakan provinsi ketga penghasil kopi terbesar di Indonesia setelah Sumatera Selatan dan Lampung.



Menjadi penghasil kopi terbesar ketiga adalah hal yang wajar mengingat sebagian masyarakat bekerja sebagai petani kopi. Dengan adanya gelar “Segitiga Emas Robusta” di pulau Sumatera, Bengkulu terus mengembangkan beberapa komoditas unggulan daerah supaya semakin dikenal serta diperhitungkan keberadaannya.

Terbukti sejak beberapa tahun terakhir, pemerintahan provinsi Bengkulu dalam hal ini Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mulai melakukan upaya agar Bengkulu semakin dikenal keberadaannya, seperti melakukan branding, perluasan pemasaran berbagai produk khas Bengkulu, serta menjalin kerjasama dengan berbagai pihak. Dengan berbagai upaya yang dilakukan, diharapkan Bengkulu dapat dikenal di luar pulau bahkan luar negeri.

Salah satu wujud suksesnya branding kopi khas Bengkulu, pada tanggal 1 Oktober 2020, Bumi Rafflesia dipercaya sebagai tuan rumah dalam kegiatan International Coffee Day 2020. Momentum besar bagi petani serta penikmat kopi ini, harusnya disambut dengan bangga mengingat kegiatan internasional ini telah sukses membawa nama Bengkulu sampai ke kancah internasional.

“Masyarakat Bengkulu mestinya bersyukur punya gubernur seperti Gubernur Rohidin ini, karena sangat visioner, kreatif dan inovatif dalam mengembangkan komditas lokal hingga ke kancah internasional. Apalagi event besar ini diadakan di benteng tebesar yang memiliki nilai historis.” Jelas Dirjen IKMA.

Prestasi Bengkulu

Tahun 2018, Bengkulu memperoleh sertifikat Indikasi Geografis (IG) dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Bengkulu (HAM) Republik Indonesia. IG ini diberikan sebagai langkah dalam melindungi potensi kopi Bengkulu yang cukup besar. Bahkan, Rohidin Mersyah yang juga merupakan mantan Wakil Bupati Bengkulu Selatan ini telah membawa nama kopi Bengkulu dengan merk Bencoolen Coffee hingga ke Jakarta dengan MoU kerjasama pemasaran Kopi Bengkulu dengan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta.



Kopi Bengkulu dengan brandingnya yang sudah sampai ke Jakarta, memang memiliki kualitas kopi yang baik. Apalagi dengan munculnya trend berbagai minuman yang berbahan dasar kopi, kopi Bengkulu menjadi salah satu pilihan terbaik yang dibutuhkan penikmat kopi.

Tahun 2019, kopi Bengkulu mulai dikenal sampai internasional. Terbukti saat kopi Bengkulu berhasil menerima penghargaan di tiga kategori awards pada Kejuaraan Kopi International AVPA (Agency for the Valorization of the Agricultural Products) di Perancis.

Presiden AVPA, Philippe Juglar juga mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Gubernur Rohidin dalam mengharumkan nama baik Bengkulu di bidang kopi Bengkulu. Dengan adanya kulitas serta kuantitas kopi yang mampu bersaing dengan penghasil kopi lainnya, komoditas kopi Bengkulu tetap selalu berkembang hingga saat ini.

Hingga pada tahun 2020 ini, Bengkulu akan menjadi satu-satunya tuan rumah kegiatan internasional yang bernama International Coffee Day pada tanggal 1 Oktober 2020. Event yang diselenggarakan pada awal oktober ini merupakan waktu yang sangat tepat, mengingat ita sekarang berada di tengah-tengah trend makanan dan minuman yang membutuhkan bahan dasar seperti kopi. Dengan besarnya peluang pasar baik itu local, nasional, maupun internasional, kopi Bengkulu diharapkan mampu bersaing serta dapat dikenal dengan kopi yang kaya akan kualitas serta ciri khasnya.
#InternationalCoffeeDay2020
#HariKopiInternasional2020
#KopiBengkulu #KopiLokal #KopiGadingCempaka

Kamis, 02 Januari 2020

Tips Hidup Sehat


Siapa yang tidak ingin hidup sehat?

Semua orang pasti menginginkan hidup yang lebih sehat tanpa terkena penyakit apapun. Kesehatan yang baik akan berpengaruh juga kepada kualitas hidup. Memiliki tubuh yang sehat akan membuat segala aktifitas dan pekerjaan turut lancar. Sebaliknya, jika kondisi tubuh sedang tidak sehat, pekerjaan maupun aktifitas akan terhambat.

Namun tahukah kamu bahwa kita tidak bisa selalu sehat tanpa melakukan sesuatu yang baik bagi tubuh kita. Ada berbagai macam cara untuk menjaga agar tubuh tetap sehat dan bugar.

1. Lari pagi/sore

Pagi hari merupakan waktu yang baik dalam melakukan aktifitas yang positif. Apalagi jika diisi dengan olahraga seperti lari pagi. Udara yang sejuk di pagi hari sangat sayang sekali jika dilewatkan begitu saja. Mulailah hari dengan kegiatan yang positif serta mampu membuat kondisi badan menjadi lebih sehat.

2. Gym

Fitness akhir-akhir ini merupakan salah satu olahraga yang modern. Fitness bisa dilakukan oleh siapa saja, mulai dari pegawai, mahasiswa, maupun anak-anak. Aktifitas fisik dari fitness dapat memberikan manfaat untu kesehatan kita. Apalagi jika melakukan fitness di tempat gym, selain menjadikan tubuh menjadi lebih bugar, fitness dapat memperbaiki kesehatan mental.

Ada banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan ketika kita berolahraga. Maka dari itu, menyempatkan waktu beberapa menit untuk berolahraga dapat membuat tubuh kita menjadi lebih terjaga dan tetap sehat.

3. Senam sehat

Senam merupakan salah satu olahraga yang juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Apalagi sekarang pemerintah sudah banyak memprogramkan Program GERMAS. Germas merupakan singkatan dari Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. Germas merupakan salahs atu aksi sehat untuk mengajak masyarakat dan keluarga untuk lebih menjaga kesehatan dan melakukan program hidup sehat.

CEO Mayora Group sangat mendukung program GERMAS dari pemerintahan RI dalam tujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Indonesia. Mayora Group juga mempersembahkan produk-produk kategori Mayora Nutrition guna meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan konsumen.

Banyak cara bagi kita dalam meningkatkan kualitas hidup agar menjadi lebih sehat. Dengan melakukan kegiatan yang positif serta tidak lupa untuk olahraga dan menjalani pola hidup sehat, masyarakat Indonesia akan lebih sehat dan berkualitas.