Sabtu, 16 September 2023

Kampanye Tersirat Pegiat Anti Narkoba PUPAN BENGKULU 2023

Kampanye Tersirat Pegiat Anti Narkoba PUPAN BENGKULU 2023

pegiat-anti-narkoba
Suatu pengalaman yang luar biasa ketika kita dipercaya dalam suatu hal yang terkadang kita sendiri tidak menyangka kesempatan itu diberikan kepada kita.

Tahun ini, Alhamdulillah aku dipercaya lagi jadi pemateri dalam kegiatan Bimbingan Teknis P4GN yang diadakan oleh BNN Provinsi Bengkulu. Bimtek ini diselenggarakan sekaligus dalam event tahunan Pemilihan PUPAN Bengkulu 2023. 
kampanye-anti-narkoba

Mengenal Lebih Dekat dengan PUPAN Bengkulu

Pasti masih asing terdengar apa sih PUPAN Bengkulu?

PUPAN Bengkulu singkatan dari Pemuda-Pemudi Pegiat Anti Narkoba Bengkulu. Organisasi PUPAN lahir pada tahun 2018 dan telah melahirkan lima angkatan sebelumnya. PUPAN Bengkulu adalah sebuah wadah bagi pemuda-pemudi terkhusus di Bengkulu yang peduli dan berkomitmen dalam upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan serta peredaran gelap narkoba (P4GN). Nah di tahun 2023 ini, PUPAN Bengkulu mengadakan pemilihan yang ke-6 untuk mengajak dan mencari sosok-sosok yang berjiwa muda yang bisa melanjutkan estafet menggaungkan kampanye P4GN ke depannya.
Fyi, aku juga termasuk dari PUPAN Bengkulu angkatan 2019 gaes, heheh!
Peserta pemilihan PUPAN Bengkulu 2023 ini terdiri dari pemuda-pemudi berusia 18-23 tahun, mulai dari siswa SMA, mahasiswa, hingga pekerja. Mereka ialah generasi muda yang memiliki semangat tinggi untuk berkontribusi dalam memerangi narkoba, dimana kita tau ya narkoba dan temen-temennya ini merupakan masalah serius yang mengancam masa depan bangsa kita.

Personal Branding dan Media Sosial dalam P4GN

Suatu kehormatan sekaligus kebanggaan ya, yang dulunya masih jadi panitia pemilihan, sekarang udah dipercaya jadi pemateri alias bisa sharing-sharing pengalaman untuk adik-adik penerus. Setiap pemilihan, pasti akan selalu ada pembekalan atau bimtek dari BNN Provinsi Bengkulu dan tentunya PUPAN Bengkulu.
kampanye-anti-narkoba
Kali ini aku sharing-sharing seputar pentingnya sebuah personal branding dan pemanfaatan media sosial dalam upaya P4GN. Buat yang belum tau, P4GN itu singkatan yang sering dipake sama pegiat nih yaitu Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba.

Aku menekankan bahwa, sebagai seorang pegiat bukan lagi orang yang biasa. Namun kita sudah punya label yang kita bawa yaitu nama BNN dan PUPAN Bengkulu. Maka dari itu, personal branding itu perlu! Terutama personal branding untuk membangun citra seorang pegiat anti narkoba di mata masyarakat dan sekitar. 

Dalam hal membangun personal branding, punya ikatan yang kuat dengan yang namanya media sosial. Media sosial punya peran penting sebagai alat dalam menyuarakan pesan anti narkoba. Apalagi PUPAN Bengkulu terdiri dari anak-anak muda yang sudah sangat melekat dengan sosial media dan teknologi. Komunikasi ini jadi wadah yang pas untuk bisa mengedukasi, membagikan pengalaman positif dan pendengar terbaik bagi pengikut/followers. 

Implicit Campaign: Kampanye Tersirat yang Menginspirasi

kampanye-anti-narkoba
#PUPANBengkulu2023
Kalau hanya sebatas materi di dalam ruangan saja, rasanya kurang greget tanpa ada imbas atau dampak jangka panjang yang bisa melekat. Syukur-syukur kalau nanti suatu saat menjadi inspirasi dan contoh jejak bagi pegiat lainnya.

Kami juga melaksanakan suatu gerakan atau kampanye digital terkait dengan P4GN nih. Kampanye ini dinamakan dengan "Implicit Campaign". 
kampanye-anti-narkoba
#PUPANBengkulu2023
Apa itu Implicit Campaign? 

Ini adalah kampanye yang unik di mana peserta ditugaskan untuk membuat kata-kata atau satu kalimat tersirat namun bermakna sesuai dengan tema P4GN. Peserta menuliskannya di selembar kertas, lalu berfoto dengan kertas tersebut, dan mengunggahnya di Instagram dengan caption dan hashtag yang telah ditentukan.

Saat saya mencari referensi di Google dan lainnya, sangat disayangkan hanya beberapa yang muncul mengenai campaign yang seperti ini. Padahal isu tentang anti narkoba sudah lama digaungkan. Maka dari itu, kampanye digital ini saya buat bersama dengan adik-adik untuk "setidaknya" menjadi referensi dan memunculkan awarenes masyarakat mengenai peran anak muda dalam upaya pencegahan narkoba.

Campaign ini bisa dilihat di Instagram dengan menggunakan hashtag #PUPANBengkulu2023. Tujuannya adalah untuk memunculkan kesadaran masyarakat dengan cara yang unik dan berbeda, sesuai dengan gaya anak muda saat ini. Kami ingin menginspirasi mereka untuk berpikir kreatif dan menyampaikan pesan P4GN dengan cara yang menarik.

Menjadi seorang pegiat merupakan pilihan yang secara sadar dipilih oleh kita (terutama PUPAN Bengkulu). Maka dari itu, membangun personal branding sebagai seorang pegiat anti narkoba serta memanfaatkan media sosial semaksimal mungkin adalah suatu keharusan! 
kampanye-anti-narkoba
#PUPANBengkulu2023
kampanye-anti-narkoba
#PUPANBengkulu2023
Implicit Campaign ini memang sederhana, namun kita berharap agar kampanye ini bisa jadi satu langkah awal dalam menyebarkan edukasi P4GN kepada orang banyak dari berbagai usia. 

Senin, 04 September 2023

Belajar Sejarah dan Wisata di Benteng Marlborough Bengkulu

Belajar Sejarah dan Wisata di Benteng Marlborough Bengkulu

wisata-benteng-marlborough
Kamu penggemar sejarah? sekaligus hobi jalan-jalan dan berwisata?

Pas sekolah, kayaknya pelajaran sejarah bukan salah satu pilihan favorit deh. Susah banget buat ngehapalin tanggal peristiwa, urutan kejadian, dan lainnya di dalam sejarah. Akibatnya sampe sekarang nih, pas mau tes CPNS yang ada soal sejarahnya agak ngap-ngapan ya wak wkwk.

Iya, "kalo belajarnya cuman dengerin penjelasan guru atau baca di buku, ya mana masuk ke otakmu fha wkwk," Ucapku pada diri sendiri. wkwkwk

Tapi kalo belajarnya langsung ke tempat sejarahnya, plus disuguhi pemandangan indah, ya pasti cepet banget pahamnya ya kan. 

Ada yang kayak aku gak sih? Apa cuman aku? hahah

Nah aku mau rekomendasiin kamu tempat wisata yang sekaligus bisa jadi tempat belajar sejarah nih.
Benteng Marlborough.
Siapa yang udah kesini berkali-kali tapi gak pernah bosen?

Mengenal Sejarah Benteng Marlborough

Benteng Marlbrorugh yang orang Bengkulu sudah khatam ya kesini. Salah satu bangunan peninggalan Inggris di wilayah timur. Dibangun antara 1714-1719 oleh East India Company (EIC) di bawah kepemimpinan Gubernur Joseph Collett, benteng ini menyimpan banyak cerita sejarah. 

Nama "Marlborough" diambil dari Jenderal Inggris terkenal, John Churchill Duke of Marlborough, yang hidup pada awal abad ke-17. Dalam proses pembangunan yang memakan waktu hingga lima tahun, EIC bahkan meminta bantuan dari rakyat Bengkulu. 
(Ini kata kompas.com yah hehe)

Saat mengunjungi Benteng Marlborough, kamu bisa ikut merasakan aura sejarah yang masih terasa kuat di setiap sudutnya.

Arsitektur Menarik

bangunan-benteng-marlborough
Salah satu hal yang bikin Benteng Marlborough begitu memukau adalah arsitekturnya yang otentik dan kokoh. 

Kalo pas masuk, kamu akan disambut dengan Pintu Gerbang yang besar dan kokoh. Bentuk bangunannya yang klasik dengan dinding batu yang kuat serta detail-detailnya yang masih terjaga dengan baik adalah daya tarik utama. 

Di setiap lorongnya yang ada di dalam benteng ini akan membawa kamu seperti kembali ke masa lalu, membuatmu merasa seperti sedang berjalan di era kolonial Inggris.

Bagi kamu pecinta arsitektur, ini adalah pilihan tepat saat berkunjung ke Bengkulu.

Lingkungan yang Sejuk dan Asri

Selain sejarah dan bangunan yang bikin kita terkesan, Benteng Marlborough juga dikelilingi oleh alam yang sejuk dan asri. 

Jika kamu naik keatas, kamu akan langsung disuguhkan dengan pemandangan pantai serta angin sepoi-sepoi yang bisa bikin kamu ngantuk, heheh.
wisata-benteng-marlborough
Taman-taman kecil yang terjaga dengan baik membuatnya menjadi tempat yang nyaman untuk dikunjungi, bahkan pada siang hari yang panas. Dengan pepohonan rindang dan hawa segar dari laut, kamu dapat menikmati keindahan alam sambil menjelajahi sejarah yang tersembunyi di dalam benteng.

Spot Foto Keren

benteng-marlborough
Ini yang paling utama dan utama, hahah.
Spot foto yang estetik dan keren!
Dengan disuguhi arsitektur yang indah plus alam sekitarnya yang mempesona, kamu pasti tidak akan bisa melewatkan momen foto-foto disini. Kamu bisa berpose di depan pintu-pintu megah atau di lorong-lorong yang misterius, menciptakan kenangan indah bersejarah yang bisa kamu bagikan dengan teman-teman di sosial media.
spot-foto-benteng-marlborough

Napak Tilas

Tentunya dan sudah pasti, Benteng Marlborough juga menawarkan pengalaman unik berupa napak tilas.

Kamu bisa melihat langsung ruangan beserta beberapa alat peperangan zaman dahulu di beberapa spot di dalam benteng.

Kadang, aura mencekam masa lalu dan atmorfer dingin sering terasa di beberapa ruangan. Namun tidak perlu takut, positifnya kita jadi bisa sedikit merasakan ketegangan yang ada saat itu. Beruntunglah saat ini kita tidak lagi merasakan adanya ketegangan saat peperangan berlangsung seperti dahulu.

Benteng Marlborough emang tempat yang cocok banget buat kamu yang mau berwisata, tapi juga mau foto-foto estetik, tapi juga dapet insight belajar sejarah. Dahtu, paket lengkap gak sih? hehe

Nah, siapa nih yang sudah hapal dengan sejarah Bengkuluu maupun sejarah lainnya?
Boleh nanti sharing ke aku ya di kolom komentar!